Green Our Planet dinobatkan sebagai pemenang F1® Allwyn Global Community Award di Las Vegas

Green Our Planet dinobatkan sebagai pemenang F1® Allwyn Global Community Award di Las Vegas
  • F1® Allwyn Global Community Award terakhir untuk musim 2025 dianugerahkan kepada inisiatif pendidikan keberlanjutan lokal 
  • Donasi sebesar €100.000 dari Allwyn akan digunakan untuk memperluas program ‘HydroConnect’ milik Green Our Planet. Program ini mengajarkan siswa cara menanam pangan sekaligus mendalami STEM (Science, Technology, Engineering, and Mathematics), nutrisi, dan keberlanjutan melalui teknik hidroponik.

LAS VEGAS, Nov. 21, 2025 (GLOBE NEWSWIRE) — Allwyn, perusahaan hiburan multinasional berbasis lotere, dan Formula 1® telah mengumumkan Green Our Planet sebagai pemenang F1® Allwyn Global Community Award terakhir untuk musim 2025. Inisiatif lokal di Las Vegas tersebut diakui melalui program HydroConnect, yang kini akan diperluas berkat dukungan donasi sebesar €100.000 (setara lebih dari $117.000) dari Allwyn.

Ciara Byrne menerima F1® Allwyn Global Community Award di Las Vegas atas nama inisiatif pemenang, Green Our Planet, menjelang Grand Prix Las Vegas Formula 1® Heineken 2025.

HydroConnect mengajarkan siswa muda cara menanam pangan sekaligus mendalami STEM, nutrisi, dan pertanian berkelanjutan. Kegiatan ini merupakan jawaban Green Our Planet untuk menangani dua tantangan yang saling terkait di komunitas dengan sumber daya terbatas: akses yang tidak merata terhadap pendidikan STEM berkualitas tinggi dan pangan sehat. Green Our Planet menjalankan program hidroponik terbesar di Amerika Serikat. Inisiatif ini beroperasi di lebih dari 1.400 sekolah di 44 negara bagian dan memberikan dampak pada lebih dari 500.000 siswa. Di Las Vegas, Green Our Planet bekerja sama dengan lebih dari 200 sekolah.

Program tersebut telah menyumbangkan sistem hidroponik, bentuk pertanian paling efisien dalam penggunaan air di dunia kepada 32 sekolah di komunitas dengan sumber daya terbatas di Las Vegas. Selain itu, program ini juga memberikan pelatihan bagi para guru untuk mengubah sains menjadi pengalaman praktik langsung bagi lebih dari 24.000 siswa di Amerika Serikat.

Dukungan Formula 1 untuk Green Our Planet hadir dalam berbagai bentuk. Selain memberikan pendanaan, Formula 1 juga menjadi sponsor utama Giant Student Farmers Market milik Green Our Planet. Pasar tani ini adalah pasar terbesar di Amerika Serikat yang dikelola oleh para siswa dan digelar setiap tahun di Las Vegas. Setiap tahun, ribuan siswa memamerkan hasil panen yang mereka tanam di kebun sekolah dan sistem hidroponik. Kegiatan ini menjadi perayaan penting atas kewirausahaan muda, keberlanjutan, dan komunitas. Tim FORMULA 1® HEINEKEN LAS VEGAS GRAND PRIX 2025 bahkan telah memasang kebun mikro hidrofobiknya sendiri di sirkuit, pernyataan kuat tentang komitmen balapan ikonik ini terhadap keberlanjutan. Unit-unit hidroponik ini menghemat hingga 90% lebih banyak air dibandingkan pertanian tradisional. Hal ini menjadi inovasi penting mengingat kondisi iklim gurun di sekitarnya.

F1 Allwyn Global Community Award mengakui kontribusi luar biasa bagi masyarakat yang diberikan oleh inisiatif terkait F1 di berbagai tempat mereka menggelar balapan. Green Our Planet secara langsung terhubung dengan empat tujuan sosial dari Penghargaan ini, menunjukkan dampak lokal di bidang pendidikan, budaya, kesejahteraan, dan keberlanjutan.

Aleš Veselý, CEO Sazka yang merupakan bagian dari Allwyn sekaligus juri F1® Allwyn Global Community Award, mengatakan: “Di Allwyn, prinsip kami adalah ‘memberi peluang berarti memberi kesempatan,’ dan program HydroConnect dari Green Our Planet benar-benar mencerminkan semangat tersebut. Penggabungan pendidikan STEM dengan pertanian berkelanjutan membekali ribuan siswa muda dengan keterampilan penting yang relevan dengan dunia nyata. Pendekatan ini juga membantu mengatasi tantangan seperti kerawanan pangan dan kesenjangan akses pendidikan. Kami sangat senang bahwa donasi kami akan membantu memperluas inisiatif yang berdampak ini, sekaligus mendorong lahirnya generasi inovator dan pembawa perubahan di masa depan.”

Ellen Jones, Kepala ESG di Formula 1 sekaligus juri F1® Allwyn Global Community Award, mengatakan: “Green Our Planet menonjol di mata para juri karena kinerjanya mencakup banyak aspek yang ingin kami apresiasi melalui Penghargaan ini. Proyek ini unik karena menghasilkan dampak nyata—khususnya lewat pendekatan inovatifnya mengenalkan anak-anak pada konsep keberlanjutan dan berbagai keterampilan hidup yang penting. Saya berharap bahwa karya mereka suatu hari nanti akan mampu menginspirasi generasi pemimpin masa depan dalam bidang keberlanjutan dan pembangunan komunitas.”

Ciara Byrne, pemenang F1® Allwyn Global Community Award dari Green Our Planet, mengatakan: “Di Green Our Planet, kami meyakini bahwa ketika siswa belajar menanam pangan, mereka juga menumbuhkan rasa ingin tahu, kepercayaan diri, dan hubungan yang lebih erat dengan bumi. Diakui oleh Formula 1 dan Allwyn — keduanya simbol global inovasi — merupakan hal yang sangat berarti bagi kami. Dukungan mereka akan membantu kami menghadirkan pendidikan STEM dan keberlanjutan yang bersifat pengalaman langsung kepada lebih banyak siswa, memberdayakan generasi berikutnya sebagai inovator dan penjaga bumi kita.“

F1® Allwyn Global Community Award, yang dibentuk sebagai bagian dari kemitraan multi-tahun antara Formula 1 dan Allwyn, mencerminkan komitmen bersama untuk mendorong perubahan positif dan memberikan kontribusi kembali kepada komunitas tempat mereka beroperasi. Tahun ini, total empat inisiatif lokal – termasuk yang sebelumnya diumumkan di Belanda, Austin, dan Meksiko – dipilih oleh juri untuk masing-masing memenangkan donasi sebesar €100.000 dari Allwyn serta kesempatan menyaksikan Grand Prix Formula 1.

Catatan untuk Editor

Tentang Allwyn
Allwyn adalah perusahaan hiburan permainan multinasional yang berbasis lotere, memiliki posisi pasar terkemuka, dan berbagai merek tepercaya di seluruh Eropa dan Amerika Utara. Tujuannya adalah meningkatkan pengalaman bermain bagi semua orang dengan fokus pada inovasi, teknologi, dan keselamatan pemain. Selain itu, Allwyn juga berkomitmen memberikan lebih banyak kontribusi untuk tujuan baik melalui portofolio hiburan permainan kasual yang terus berkembang.

Pertanyaan media pr@allwyn.com

Tentang kemitraan Allwyn dengan Formula 1®
Kemitraan multi-tahun dengan Formula 1® merupakan upaya Allwyn untuk meningkatkan kesadaran global, dengan 24 seri balapan di seluruh dunia, 750 juta penggemar, 96 juta pengikut di media sosial, serta jangkauan luas melalui saluran penyiaran dan media hiburan.

Kemitraan ini akan memperkuat posisi Allwyn sebagai merek internasional yang mendorong dampak positif bagi komunitas di seluruh dunia, sebagai bagian dari rencana pertumbuhan globalnya.

Inti dari kemitraan ini adalah pengembangan berbagai prakarsa yang akan mendukung ambisi perusahaan untuk menjadi kontributor positif bagi masyarakat secara global. Dengan Allwyn dan Formula 1® yang sama-sama berkomitmen untuk memberdayakan para penggemar dan komunitas lokal, kemitraan ini akan memberikan kesempatan bagi Allwyn untuk memanfaatkan basis penggemar internasional yang terus berkembang dalam olahraga ini untuk merayakan pihak-pihak yang membawa perubahan positif, serta membagikan berbagai kisah inspiratif tersebut ke tingkat global.

Tentang Formula 1®
Balap Formula 1® dimulai pada tahun 1950 dan merupakan kompetisi balap motor paling bergengsi di dunia, sekaligus seri olahraga tahunan paling populer di dunia. Formula One World Championship Limited merupakan bagian dari Formula 1® dan memegang hak komersial eksklusif atas FIA Formula One World Championship™. Formula 1® adalah anak perusahaan dari Liberty Media Corporation (NASDAQ: FWONA, FWONK, LLYVA, LLYVK) yang terkait dengan saham pelacakan Formula One Group. Logo F1, logo F1 FORMULA 1, FORMULA 1, F1, FIA FORMULA ONE WORLD CHAMPIONSHIP, GRAND PRIX, PADDOCK CLUB, dan merek terkait lainnya adalah merek dagang milik Formula One Licensing BV, sebuah perusahaan Formula 1. Semua hak cipta dilindungi undang-undang.

Kontak pers
Kantor Pers Formula 1
E: f1media@f1.com
T: @f1media

Foto yang menyertai pengumuman ini tersedia di https://www.globenewswire.com/NewsRoom/AttachmentNg/d6c5ee49-6d9a-491b-887e-a7ee84881529

Scroll to Top